Hasil PTS Secara Offline di SMPN 3 Cipunagara Kaitannya dengan PJJ Secara Daring

TETAP BELAJAR, Semenjak diberlakukannya Belajar Dari Rumah (BDR) banyak Sekolah yang melaksanakan kegiatan pembelajaran jarak jauh (PJJ) secara daring. Contohnya saya sebagai salah satu guru di SMPN 3 Cipunagara juga ikut mempersiapkan pembelajaran jarak jauh secara daring. Awalnya memang hanya melalui WA grup, kemudian ditambah dengan qoogle classroom, ulangan dengan quizizz, latihan meeting lewat zoom. Namun selama ini siswa yang aktif sebagian besar hanya itu-itu saja. Artinya ada beberapa peserta didik yang jarang bahkan tidak pernah ikut pembelajaran jarak jauh lewat daring tersebut.

Selama pembelajaran jarak jauh secara daring, materi pelajaran, tugas dan quizz disampaikan lewat google classroom. Lalu bagaimana nasibnya nilai peserta didik yang tidak mengikuti PJJ secara daring lewat google classroom itu? 

Untuk mengukur ketercapaian belajar maka pada saat PTS saya mencoba memberikan soal yang harus di jawab secara offline dengan cara membuat soal kemudian diperbanyak dan membagikannya kepada peserta didik untuk di kerjakan dari rumah. Soal PTS diambil di sekolah oleh orang tuanya. Hal ini di lakukan dengan harapan PTS dapat diikuti oleh seluruh peserta didik baik yang memiliki hp andoid maupun tidak. 

Bagaimana hasil dari PTS tersebut? Beberapa temuan dari jawaban yang di berikan oleh peserta didik menunjukkan bahwa peserta didik yang aktif mengikuti PJJ secara daring nilainya sangat memuaskan, sedangkan peserta didik yang kurang aktif dalam mengikuti pembelajaran jarak jauh secara daring lewat google classroom yang saya berikan nilainnya sangat kurang memuaskan dan jauh di bawah KKM. 

Berikut adalah beberapa hasil pengerjaan soal PTS dari salah satu mata pelajaran yang saya ajarkan yang di kerjakan oleh peserta didik dari rumah secara offline.



Demikian kisah singkat ini semoga bermanfaat.


Salam blogger persahabatan

Unih
https;//unih789.blogspot.com

Comments

Popular posts from this blog

IHT Tentang IKM, P5 dan Pembuatan Modul Ajar Bersama Narasumber Hebat Ibu Fera Maulidya Sukarno, M.Pd. di SMPN 3 Cipunagara

Kegiatan Open Class VII MGMP IPS Kabupaten Subang di Komisariat Pagaden

Letak dan Luas Benua Asia dan Benua Lainnya : Bahan Ajar IPS Kelas 9 Semester Ganjil